Merk PowerBank Terbaik dan Paling Bagus – Memiliki Smartphone yang punya daya tahan yang kuat adalah sebuah kenyaman bagi penggunanya. Karena dengan daya tahan yang kuat, smartphone bisa digunakan dengan lama untuk berinteretan, bermain game atau melakukan aktifitas lainnya. Dengan perubahan dan upgrade sistem yang telah banyak ditambahkan di smartphone juga membuat baterai menjadi irit.
Namun, ada juga beberapa smartphone yang meskipun memiliki kapasitas yang besar namun tidak bisa awet dan tahan lama. Karena sistem yang di pasang di smartphone mungkin terlalu menguras baterai. Tidak sedikit mereka para pembuat smartphone yang melupakan hal yang sangat penting yang belum mereka temukan solusinya.
Yaitu daya tahan baterai di smartphone, karena dengan baterai yang tidak awet dan boros akan membuat smartphone cepat tepar. Maka dari itu diperlukan yang namanya PowerBank, aksesoris yang berguna untuk melakukan charge portabel yang bisa di bawa dan dilakukan dimana saja.
Namun, tidak semua Power Bank memiliki kualitas yang sama, sama halnya seperti Smrtphone beda merek juga beda kualitas. Yang lebih parahnya lagi ada powerbank fake yang mengatas namakan brand terkenal seperti samsung, sony, dll.
Merek PowerBank Terbaik, Tahan Lama, dan Paling Bagus
Kenapa Anda wajib memiliki powerbank? Karena Kapasitas baterai android atau smartphone Anda terlalu kecil. Selain itu juga sering bepergian jauh atau ke tempat yang mungkin jarang ada colokan untuk kontak charger, dan lainnya lagi.
Syarat minimal power bank yang harus Anda miliki adalah minimal untuk 1 kali charge Hp, bermerk yang asli bukan fake. Dibawah ini nanti juga akan Berponsel jelaskan tentang perbedaan powerbank asli dan fake.
Nah, untuk pilihan power bank terbaik sendiri juga ada merek yang bagus tersedia di pasaran. Tentunya Anda benar-benar harus memilih powerbank yang bermerk terbaik agar bisa digunakan jangka lama dan tidak mengecewakan.
Tips Memilih PowerBank yang Bagus dan cocok untuk Anda
Jangan terkecoh dengan ukuran powerbank yang besar dan tulisan angka kapasitas mAh Baterai yang besar. karena sudah pasti itu Fake/palsu, powerbank yang palsu dan terlihat tampak besar tidak baik untuk kesehatan baterai smartphone.
Saat ini powerbank sudah tersedia yang menggunakan baterai polymer, mirip baterai hp yang tipis, jadi tidak memakan volume dan bisa dibawa kemana-mana. Kapasitas memang menjadi nomor 1 yang harus diperhatikan. jika Anda beli yang memiliki kapasitas 10.000 mAh itu bukan berari real 10000 mAh, karena setiap merek berbeda-beda.
Sebelum itu Anda harus melihat berapa kapasitas baterai smartphone, dengan begitu Anda bisa memilih kapasitas yang pas untuk Hp. Ingat, jangan asal beli karena banyak sekali saat ini PB yang abal-abal diluar sana yang dijual dengan harga murah. Belilah yang Official/Resmi, karena juga demi kebuthan jangka panjang smartphone.
Daftar Merk Powerbank Terbaik yang Awet dan Tahan Lama
- Asus ZenPower
Seperti yang kita ketahui bahwa samsung belum pernah membuat produk digital yang mengecewakan. Mulai dari Notebook dan Netbook dengan kualitaas hardware yang awet dan bandel. Banyak juga smartphone Android Asus Zenfone yang sudah memiliki baterai dengan kapasitas hingga 5000 mAh.
Nah untuk powerbank merk asus sendiri juga memiliki kualitas yang baik, saya snediri sudah membelinya. Meskipun harganya sedikit agak mahal, akan tetapi setimpal dengan kualitas baterainya.
- MI Power Bank
Xiaomi selain memproduksi Smartphone yang paling murah dengan spesifikasi yang hebat juga memprosuksi powerbank. Meskipun mereka sukses dalam penjualan smartphone dan smartwatch, xiaomi juga mencoba bisnisnya ke pembuatan powerbank. Dan hasilnya? Tentu saja seperti smartphone produksinya, yakni membuat produk powerbank yang berkualitas dan awet tentunya.
Ada 2 jenis powerbank buatan xiaomi yang diluncurkan di pasaran, yaitu dengan ukuran fisik baterai yang besar dan kecil. Yang kecil mereka mengguanakan jenis baterai polymer, jadi akan terkesan tipis, meski tipis kapasitasnya juga ada yang besar. kapasitas resmi yang tersedia di pasaran saat ini adalah :
MI Power bank 3.000 mAh
MI Power bank 5.000 mAh
MI Power bank 10.400 mAh, dan
MI Power bank 16.000 mAh
Tapi hati-hati bagi Anda yang ingin membali powerbank merek xiaomi ini, karena sudah banyak sekali beredaran barang palsu. Dengan kualitas yang tidak awet yang tentunya kadang dijual dengan harga murah.
- Powerbank Hippo Velvet
Power bank Hippo yang memiliki kapasitas 4500 mAh ini memiliki ketebalan sekitar 1 CM saja atau sekitar 10mm. karena power bank ini memiliki design yang elegan dengan ukuran yang pas membuatnya mudah dibawa kemana-mana. Powerbank ini juga sudah dilengkapi dengan kabel Micro USB untuk android kebanyakan pada umumnya.
Jadi bagi anda yang memiliki banyak gadget sekaligus, powerbank Hippo Velvet ini bsia digunakan untuk melakukan pengisian daya. Jika digunakan untuk pengisian daya android dengan kapasitas baterai kecil, velvet bisa digunakan hingga 3x pengisian. Namun jika baterainya memiliki kapasitas diatas 3000 mAh rata-rata hanya bisa anda gunakan untuk pengisian kurang lebih 1 kali saja.
Untuk harga baru dari power bank hippo velvet 4500 mAh yaitu sekitar Rp.120.000,-. Jika adan ingin membeli yang bekas, mungkin bsia anda dapatkan dengan harga dibawah 100ribuan saja. Powerbank ini juga memiliki kualitas daya tahan dan pakai yan lama. Sehingga anda tidak perlu kawatir untuk pemakaian yang berlebihan.
- Vivan Power bank
Jika anda sering belanja barang elektronik di Online Shop, pasti anda tidak asing dengan merk power bank yang satu ini. Vivan Power bank adalah salah satu merk power bank yang cukup banyak peminatnya. Selain juga memiliki varian kapasitas mulai dari 3.000 mAh sampai 20.000 mAh. Designnya juga membuat power bank vivan ini mudah dibawa.
Vivan juga memiliki pilihan output yang berbeda, ada yang hanya 1 dan ada yang 2 output untuk pengisian. Ada beberapa kelebihan menarik yang dimiliki power bank merek vivo ini, memiliki konektor lengkap untuk android, iPhone, dll. Ada lampu indicator yang akan menyala saat melakukan pengisian daya.
Power bank ini juga bisa anda jadikan sebagai lampu senter yang lumayan terang, ini juga sangat membantu saat lampu mati. Harga paling murah untuk ukuran yang paling kecil yaitu 3.000 mAh ini adalah sekitar Rp.115.000. untuk ukuran yang besar 20.000 mAh di hargai sekitar Rp.550.000, memang sangat mahal karena menggunakan kapasitas asli.
Cara memilih power bank yang baik dan berkualitas
- Mencari yang support dengan besar kecilnya arus listrik smartphone
Banyak sekali smartphone yang sudah mendukung teknologi Quick Charging, kebanyakan teknologi QC (Quick Charge) menggunakan input lebih dari 2 Ampere. Jika smartphone anda adalah termasuk yang memiliki input 2 Ampere, belilah PB yang juga memiliki arus dua ampere atau lebih. Biasanya jika anda membeli power bank yang tidak mendukung dengan kriteria arus masukan ponsel, pengisian akan berjalan lambat.
Dan pengisian pun biasanya tidak bisa maksimal dan hanya bisa menggunakan 70% atau lebih rendah dari kekuatan powerbank.