Filter Instagram Terbaik yang dipakai Selebgram – Melihat InstaStory para selebgram terkadang sering membuat kita merasa takjub akan kecantikan/ketampanan mereka. Dengan wajah yang putih dan bersi juga sering sekali membuat kita bertanya-tanya habis uang berapa ya untuk perawatannya?
Namun terkadang melihat teman membuat story Instagram ada juga yang membuat kita berpikir demikian, padahal kita tahu wajah aslinya. Nah, sudah dipastikan kalua itu berarti terbantu berkat Filter kamera. Saat ini banyak sekali macam-macam filter yang bisa membuat wajah kita menjadi glow-up.
Salah satu diantaranya fitur filter Instagram, banyak sekali filter yang disediakan Instagram untuk kita pakai foto selfie agar terlihat bagus. Sudah banyakk sekali yang menggunakan filter-filter glow-up untuk meningkatkan kecantikan/ketampanan si pengguna IG.
Nah kali ini, Berponsel akan mengulas dan berbagi Filter Instagram terbaik untuk foto selfie agar wajah terlihat cantik/tampan. Langsung saja berikut ini adalah daftar nama filter Instagram yang Sering dipakai Selebgram.
Filter Instagram Terbaik yang Sering dipakai untuk Selfie
- Filter Instagram Natural Glow by 0_0shtrblksty
Yang pertama ini adalah filter yang menurut saya paling favorit, karena masih terlihat natural glow. Tidak begitu berlebihan glow upnya, tapi memberika efek yang pas sekali dengan wajah, cocok untuk perempuan dan laki-laki.
Kekurangan filter ini bagi kaum pria mungkin ada dibagaian pipi atas, ada tambahan efek seperti make-up blush on. Namun untuk laki-laki yang ingin tampil seperti Oppa-oppa korea filter ini sangat cocok untuk kamu. Jika kamu tidak mau repot-repot cari filternya langsung saja klik .
- Filter Minimalis AH by ahhaproductionid
Ingin selfie dengan filter yang tidak terlalu berlebihan/terlihat lebay? Filter instagram yang sering dipakai selebgram cowok ini mungkin bisa menjadi jawabanya. Filter ini bisa membuat wajah kamu bisa lebih cerah, namun tidak ada efek-efek make-up blush on seperti yang pertama.
Memperhalus permukaan wajah, dan menutupi bekas-bekas jerawat atau luka di wajah. Nama filter instagram yang sering dipakai selebgram ini adalah Minimalis AH by ahhaproductionid. Untuk filternya bisa langsung kamu coba melalui Link .
ya, itulah nama filter instagram yang bagus untuk selfie yang bisa kamu coba pakai. Berponsel juga akan terus mengupdate filter-filter kamera Instagram terbaik melalui artikel ini, jadi pantau terus ya, semoga bermanfaat.